Hai, sahabat Tdj.co.id mungkin bagi lo yang termasuk kategori generasi milenial yang sangat akrab dengan istilah revolusi industri. Apalagi revolusi industri yang hari ini sangat hangat diperbincangkan yaitu revolusi industri 4.0. Tapi sebelumnya, saya akan mengajak sahabat modernesia.com untuk mengetahui terlebih dahulu bagaimana perubahan revolusi industri dari 1.0, 2.0, 3.0, hingga 4.0. Mungkin sebagaian besar teman-teman sudah mengetahuinya, tapi tak ada salahnya jika blogger tdj.co.id mengulas sedikit mengenai hal tersebut.
Kita mulai dari Revolusi Industri 1.0.
Sebelum adanya Revolusi Industri 1.0, Tuan tanah atau orang yang banyak memiliki tanah, ia dipandang sebagai penguasa yang dapat mendominasi setiap orang yang ada dilingkungannya. Secara sederhananya, kita bisa mengatakan bahwa yang berkuasa adalah orang yang memiliki banyak tanah. Tuan tanah biasanya memiliki korelasi yang erat kaitannya dengan Penguasa atau kekuasaan yang dulu dimiliki oleh raja-raja.
Adanya revolusi industri 1.0 dimulai dari penemuan mesin uap yang pertama kali ditemukan oleh James watt, dari situlah manusia aktifitas manusia mulai terbantu. Para petani tidak perlu bersusah payah untuk mengolah hasil tanamnya, sebelum itu biasanya para petani membawa hasil tanamannya ke desa yang padat pemukiman, karena ditengah ladang tidak dapat mengolah hasil tanamannya, namun setelah adanya mesin Uap tersebut, hasil tanam diladangnya dapat dioleh di tengah-tangah ladangnya, asalkan ada mesin Uap untuk menggiling maupun mengolah hasil panen para petani.
Sedangkan para Nelayan maupun pelayar turut terbantukan, karena penemuan inilah yang dapat mempercepat kapalnya untuk pergi ke tujuan tertentu termasuk tujuan untuk mencari mata pencaharian dan pulau-pulau yang sekiranya dapat dimanfaatkan. Dari kapan yang menggunakan mesin uap tertentu sudah pasti menghemat waktu dan biaya, karena dapat mempersingkat waktu tempuh yang ditujunya.
Kendaraan darat pun memiliki kemajuan yang cukup signifikan dari lahirnya mesin uap ini, seperti mobil kendaraan jaman dulu, Kereta api dan yang lainnya. Hal inilah yang membuat perubahan cukup cepat dan dapat memberikan manfaat kepada manusia, termasuk kita para sahabat tdj.co.id.
Kita bahas Revolusi Industri 2.0 besok ya, tetap semangat beraktifitas, sahabat tdj.co.id
January 22, 2021